SAUDARA168 – Catat, 6 Tempat Wisata Kuliner di Surabaya Wajib Dicoba

Ilustrasi ikon Kota Surabaya

Liputan6.com, Bandung – Surabaya tidak hanya terkenal sebagai kota pahlawan dengan sejarah panjang perjuangan kemerdekaan Indonesia tetapi juga menjadi surga bagi pecinta kuliner. Kota terbesar kedua di Indonesia ini menawarkan berbagai hidangan khas yang menggugah selera.

Terdapat pilihan kuliner mulai dari makanan tradisional hingga modern yang terus berkembang. Wisatawan yang berkunjung ke Surabaya tidak hanya akan menikmati keindahan kota dan peninggalan sejarahnya tetapi juga dapat mencicipi aneka hidangan lezat.

Salah satu kuliner khas yang wajib dicoba adalah rawon sejenis sup daging sapi berkuah hitam yang kaya rempah. Warna hitam pekat pada kuahnya berasal dari kluwek yang memberikan cita rasa khas yang unik.

Selain rawon, rujak cingur juga menjadi favorit kuliner dengan kombinasi irisan cingur, sayuran, tahu, tempe, serta bumbu petis yang khas. Tak hanya makanan tradisional, Surabaya juga memiliki beragam sajian modern yang menarik.

Salah satu contohnya adalah aneka olahan seafood yang segar dan menggugah selera. Beberapa tempat makan di Surabaya terkenal dengan menu kepiting saus padang, cumi bakar, dan udang goreng mentega yang disajikan dengan bumbu khas Jawa Timur.

Dengan berbagai pilihan kuliner yang menggoda, Surabaya menjadi destinasi wisata yang tak hanya menarik bagi pencinta sejarah tetapi juga bagi pencinta kuliner. Adapun berikut ini rekomendasi tempat makan di Surabaya yang wajib dicoba.


2 dari 4 halaman

6 Rekomendasi Tempat Wisata Kuliner di Surabaya

1. Rawon Kalkulator

Rawon Kalkulator menjadi destinasi kuliner yang cukup populer di Surabaya dan dikenal dengan kuah hitam khasnya yang kaya rempah. Keunikan nama “Kalkulator” sendiri berasal dari kebiasaan para pelayan menghitung total harga dengan cepat menggunakan kalkulator.

Tempat ini sering menjadi rekomendasi bagi wisatawan yang ingin mencicipi rawon autentik Surabaya. ​Melansir dari ulasan Google, tempatnya mempunyai rating 4,4 dari total 8.329 pengguna.

Rawon Kalkulator berlokasi di Taman Bungkul, Sentra PKL Taman Bungkul, Jl. Raya Darmo, Darmo, Kec. Wonokromo, Surabaya, Jawa Timur dengan jam buka setiap hari pukul 09.00 hingga 03.00 WIB.

2. Penyetan Bang Ali

Penyetan Bang Ali cocok dikunjungi untuk pencinta kuliner yang ingin menikmati berbagai macam lauk yang digoreng dan disajikan dengan sambal pedas khas. Menu andalannya antara lain ayam penyet, tempe penyet, dan lele penyet.

Kemudian tempat ini terkenal dengan sambalnya sehingga populer di kalangan pecinta makanan pedas. ​Sementara itu, berdasarkan ulasan Google tempatnya meraih rating 4,3 dari total 2.840 pengguna.

Lokasinya berada di Jl. Simpang Darmo Permai Utara No. 22, Lontar, Kec. Sambikerep, Surabaya, Jawa Timur dengan jam buka setiap hari selama 24 jam.

3 dari 4 halaman

Rekomendasi Selanjutnya

3. Rawon Setan

Rawon Setan merupakan salah satu tempat makan yang cukup legendaris di Surabaya. Adapun nama “Setan” diberikan karena dulunya warung ini buka pada malam hari sehingga dianggap menyeramkan.

Sementara itu, kuah rawonnya yang kental dan kaya rempah menjadi daya tarik utama bagi para pengunjung. ​Melalui ulasan Google, Rawon Setan Surabaya meraih rating 4,2 dari 9.191 pengguna.

Rawon Setan Surabaya berlokasi di Jl. Embong Malang, Genteng, Kec. Genteng, Surabaya, Jawa Timur dengan jam buka setiap hari pada pukul 08.00 hingga 03.00 WIB.

4. Tahu Telor Pak Jayen

Tahu Telor Pak Jayen adalah tempat yang tepat untuk menikmati tahu telor khas Surabaya. Tahu yang digoreng bersama telur dan disiram dengan bumbu kacang yang lezat membuatnya menjadi favorit banyak orang.

Meskipun memiliki suasana tempat sederhana tetapi selalu ramai dikunjungi oleh pembeli lokal dan wisatawan. Melansir dari ulasan Google tempat ini meraih rating 4,6 dari 3.043 pengguna.

Lokasi Tahu Telor Pak Jayen berada di Blok C No. 2, Jl. Dharmahusada Indah I, Mulyorejo, Kec. Mulyorejo, Surabaya, Jawa Timur dan memiliki jadwal buka setiap hari pukul 17.00 hingga 22.30 WIB.

4 dari 4 halaman

Kuliner Berikutnya

5. Sego Sambel Mak Yeye

Sego Sambel Mak Yeye terkenal karena hidangan nasi sambalnya yang pedas dan lezat. Biasanya makanan ini disajikan dengan lauk seperti ikan pari atau telur dadar untuk mengenyangkan perut.

Tempat ini biasanya buka pada malam hari dan sering menjadi pilihan bagi mereka yang mencari makanan pedas di tengah malam. ​Berdasarkan ulasan Google, Sego Sambel Mak Yeye mempunyai rating 4,3 dari 10.224 pengguna.

Lokasinya berada di Jl. Lagir Wonokromo Wetan No. 10, Jagir, Kec. Wonokromo, Surabaya, Jawa Timur dengan jadwal buka setiap hari pukul 15.00 hingga 00.00 WIB.

6. Rujak Cingur Genteng Durasim

Rujak Cingur Genteng Durasim adalah salah satu tempat legendaris untuk menikmati rujak cingur di Surabaya. Kuliner ini terkenal dengan bumbu petis yang khas dan cingur (hidung sapi) yang empuk sehingga menjadi favorit bagi banyak orang.

Lokasinya yang berada di dekat Pasar Genteng juga memudahkan akses bagi para pecinta kuliner. Melansir dari ulasan Google, kuliner ini berhasil meraih rating 4,5 dari total 1.549 pengguna.

Rujak Cingur Genteng Durasim berlokasi di Jl. Genteng Durasim No. 29, Genteng, Kec. Genteng, Surabaya, Jawa Timur. Tempatnya buka setiap hari pada pukul 11.00 hingga 17.00 WIB.